puncak jaya

puncak jaya
kotabaru

Sabtu, 27 Oktober 2012

Ilmuwan Kembangkan Teknik Lukisan Sinar Laser 3D


WINA - Ilmuwan baru-baru ini melaporkan pengembangan teknik lukisan sinar laser 3D. Ini merupakan metode baru, yang dikembangkan oleh peneliti dari Vienna University of Technology dengan menggunakan sinar laser untuk memperbaiki molekul di posisi yang tepat dalam material tiga dimensi.

Dilansir Labnews, Rabu (17/10/2012), teknologi ini akan memiliki kegunaan untuk diterapkan pada aplikasi jaringan biologis hingga menciptakan microsensors. Beberapa teknik yang telah ada, digunakan untuk menciptakan objek tiga dimensi dalam skala mikrometer. Namun, kini ilmuwan telah mampu mengembangkan teknologi yang dapat melekatkan molekul di tempat yang tepat.

Metode baru ini dinamakan “3D-photographing”, dikembangkan dalam kolaborasi yang dilakukan Material Science Team (profesor Jurgen Stampfl) dan profesor Robert Liska dari grup riset Macromolecular Chemistry. Temuan ini diterbitkan dalam Advanced Functional Materials.

Penelitian ini dimulai dengan hydrogel, yakni material yang terbuat dari macromolecules. Dari material tersebut, terdapat pori-pori besar yang memungkinkan bagi molekul lain, bahkan sel untuk memasukinya. Molekul fluorescent (neon) dipilih sebagai pengenalan, sebelum sinar laser digunakan untuk membersihkan area tertentu.

"Sama seperti seorang seniman, menempatkan warna pada titik-titik tertentu dari kanvas. Kami dapat menempatkan molekul dalam hydrogel, namun ini ditempatkan dalam tiga dimensi dan dengan presisi tinggi," kata Aleksandr Ovsianikov, yang menulis hasil studi penelitian tersebut. (fmh)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar